Punya angan-angan untuk menjadi mekanik yang memodifikasi motor tapi gak kesampaian? Tenang, Meski cuman sebatas game, permainan memodifikasi motor ini sungguh asyik karena mempunyai gameplay yang realistis seperti memodifikasi motor sungguhan. Jadi sambil memodifikasi, kamu juga bisa belajar berbagai sparepart yang cocok untuk membangun motor impianmu. Keren ‘kan?
Berikut ini rekomendasi sultan sawer alternatif game buat kamu!
1. Motorbike Factory –Motor
Buat kamu yang suka memperbaiki motor yang rusak dan memodifikasinya menjadi keren, Motorbike Factory –Motor world patut dicoba. Dalam game ini kamu akan menjadi mekanik handal yang mampu melakukan modifikasi yang keren dan unik pada sepeda motor.
Kamu bisa mengganti motor yang rusak dan berkarat lalu memodifikasinya menjadi kece. Jangan lupa memberikan cat yang bagus agar motor modifikasimu sedap dipandang.
2. SouzaSim – Drag Race
SouzaSim – Drag Race memungkinkan kamu untuk meningkatkan kekuatan dari motor drag agar lebih tangguh saat berada di arena balapan. Dalam game ini kamu bisa memodifikasi sistem gearbox motor, bertukar knalpot, membuat poros belakang, dan berbagai modifikasi keren lainnya.
Tak hanya itu, kamu juga bisa mempercantik tampilan motor supaya keren dengan mengubah rem, knalpot, lampu, ban, pelek, dan juga menambahkan warna dan stiker. Tak ketinggalan pula, kamu juga bisa memeriksa statistik motormu untuk bisa digunakan saat balapan. Keren kan?
3. SouzaSim – Moped Edition
Masih dibuat oleh developer yang sama dari game sebelumnya, SouzaSim – Moped Edition membuat kamu bisa melakukan kustomisasi pada beberapa sepeda motor moped. Komponen yang bisa dimodifikasi meliputi beberapa bagian motor seperti rem, knalpot, pelek, dan masih banyak lagi.
Selain itu kamu bisa mengubah warna motor sesuai selera serta mengubah kulit joknya dengan brand khusus seperti Master, Fiah, dan lain sebagainya. Meski game ini sangat sederhana, SouzaSim memiliki grafis yang cukup ciamik dan kamu bisa memodifikasi motor tanpa batas waktu. Silakan coba game modifikasi motor Android ini.
4. SBK16 Official Mobile Game
SBK16 Official Mobile Game merupakan game besutan Digital Tales S.r.l. yang menghadirkan beragam motor dengan brand terkenal seperti Kawasaki, Aprila, Honda, MV Agusta, Ducati, Yamaha, BMW, dan masih banyak lagi.
Kamu bisa memodifikasi berbagai motor dari merek terkenal untuk bisa meluncur di arena balap yang terdiri dari 13 putaran pada set 4 benua. Terdapat 4 mode permainan dalam game ini seperti Quick Race, Test Ride, Championship, dan Time Attack.